A. Pengertian
Multiple SSID adalah salah satu fitur yang sering digunakan dalam
distribusi akses jaringan melalui media nirkabel/wireless. Metode ini
memungkinkan sebuah perangkat yang secara fisik hanya memiliki satu interface
wireless dapat memancarkan lebih dari 1 SSID dengan service yang berbeda
pula.
B. Latar Belakang
Karena fitur ini sering diimplementasikan pada jaringan kantor, kampus, dsb guna
memenuhi kebutuhan akses wireless yang berbeda.
C. Maksud & Tujuan
Membuat multiple SSID, yaitu membuat 2 pancaran hotspot pada satu perangkat routerboard MikroTik
D. Alat & Bahan
- MikroTik RouterBoard
- Winbox
- Untuk membuat multiple SSID ini kita tidak membutuhkan waktu yang lama
1. Pertama kita masuk ke winbox dan masuk ke tab Wireless
2. Kemudian kita konfigurasi wlan1 untuk master vap nanti
3. Lalu berikan ip address untuk wlan1
4. Apabila sudah kita berikan ip address, kita masuk ke dhcp server den setting dhcp untuk wlan1
5. Kemudian kita masuk ke tab wireless lagi dan buat wlan 2 menggunakan fitur virtual
6. Setelah selesai kita atur maka akan muncul wlan2 dibawah wlan1. Itu menandakan bahwa wlan1 menjadi induk dari wlan2 yang kita buat
7. Seperti diatas kita kembali berikan ip address untuk wlan2
8. Setelah kita berikan ip kita aktifkan hotspot untuk wlan2
9. Apabila langkah diatas sudah dilakukan dengan benar maka virtual hostpot yang kita buat tadi akan muncul pada wireless kita
Referensi :
http://www.mikrotik.co.id/artikel_lihat.php?id=120
Belum ada tanggapan untuk "Multiple SSID with VAP on MikroTik"
Post a Comment